Dinkominfo Gelar Simulasi Kebencanaan

 

INFOKU, BLORA - Dinas Komunikasi dan Informatika (Dinkominfo) Kabupaten Blora berpartisipasi melaksanakan simulasi pada Hari Kesiapsiagaan Bencana (HKB) 2021, pukul 10.00 WIB, Senin (26/4/2021).

Kepala Dinkominfo Blora Sugiyono menyampaikan dari simulasi itu mengajak ASN dan masyarakat untuk mengenali ancaman bencana di sekitar, memahami risiko bencananya, dan melakukan simulasi evakuasi mandiri menuju tempat aman terdekat.

“Intinya, ingin meningkatkan budaya sadar bencana agar bisa mengurangi korban jiwa dan kerugian harta benda lainnya,” tambahnya.

Dikatakannya, pada 26 April 2021 pukul 10.00 waktu setempat, masyarakat Indonesia diminta untuk membunyikan sirine/lonceng secara serentak sebagai tanda adanya bencana.

“Termasuk kami tadi melakukan simulasi, membunyikan bel, kemudian ASN berlarian menyelamatkan diri, seolah-olah terjadi gempa bumi dan berhamburan ke depan kantor,” tambahnya.

Bahkan dalam simulasi itu juga adegan korban jatuh dari tangga yang kemudian diselamatkan oleh petugas keamanan kantor setempat.

“Simulasi berjalan lancar dan tertib dengan menerapkan protokol kesehatan. Kita berdoa semoga aman dari bencana, pandemi Covid-19 segera sirna,” ucapnya.

Simulasi yang sama juga dilaksanakan di sejumlah kantor pemerintah, BUMN, BUMD dan sekolah. (Endah/KOM)


Post a Comment

0 Comments