Motor Trail untuk Guru



Motor Trail untuk Guru SD Terpencil
INFOKU, BLORA – Beberapa guru dan sekolah menerima kado manis saat peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) di Halaman Kantor Bupati Jl Pemuda Blora, Selasa (2/5).
Lantaran mendapatkan hadiah dan penghargaan dari Pemkab Blora ataupun dari Kementrian pendidikan.
Salah satunya adalah pemberian sebuah kendaraan motor trail kepada SD 4 Banjarejo Blora.

Motor trail warna hijau itu di serahkan langsung oleh Wakil Bupati Blora mewakili Bupati Djoko Nugroho kepada Kepala SD 4 Banjarejo Edi Asmara didampingi oleh Kapolres Blora AKBP Surisman, Dandim 0721/Blora Letkol Inf Susilo, Sekda Bondan Sukarno serta Kepala Dinas Pendidikan (Dindik) Achmad Wardoyo.
“Kendaraan trail diharapkan akan memudahkan Kepala Sekolah menjalankan tugas di SD 4 Banjarejo karena lokasinya yang berada jauh di dalam hutan,” kata Kepala Dindik Achmad Wardoyo usai upacara peringatan Hardiknas.
Selain trail diserahkan simbolis penghargaan kepada Kepala Sekolah dan Guru berprestasi, sekolah penerima BOS dan siswa penerima kartu pintar. Juga kepada 58 guru penerima Tunjangan Khusus bagi guru PNS pada jenjang Pendidikan Dasar (Dikdas) untuk semester 1 tahun 2017.
“Tunjangan itu khusus bagi guru yang mengajar di daerah terpencil di Blora ada di beberapa Desa di Kecamatan Kradenan dan Randublatung,” terang Wardoyo.
Sesuai temanya Percepat Pendidikan Merata dan Berkualitas, dengan pemerataan pendidikan di seluruh wilayah dengan kualitas yang terjamin, maka dengan adanya pemberian tunjangan dan kendaraan akan semakin memberikan motivasi dan pemerataan pendidikan di Blora.(Endah/SGK)
Caption : Kepala SDN 4 Banjarejo menerima bantuan motor trail dari Pemkab, usai upacara Hardiknas di Halaman Kantor Bupati Blora, Selasa (2/5).

Baca Model Cetak tabloid ....?
Gambar  Klik KANAN pilih Open New Tab atau Buka Tautan Baru